Ditendang dari Timnas Belgia, Begini Curahan Hati Nainggolan

Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 22 Mei 2018 | 22:26 WIB
Ditendang dari Timnas Belgia, Begini Curahan Hati Nainggolan
Reaksi gelandang AS Roma Radja Nainggolan setelah gagal memanfaatkan peluang di depan gawang lawan dalam laga Serie A kontra Cagliari [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mimpi pemain AS Roma Radja Nainggolan untuk tampil di Piala Dunia kandas. Pemain berdarah Indonesia itu batal berlaga di Rusia Juni mendatang setelah pelatih Belgia Roberto Martinez tidak memasukkan namanya di daftar bayangan Rode Duivels yang diumumkan Senin (21/5/2018).

Keputusan tersebut tak ayal membuat hancur hati Nainggolan. Apalagi dalam beberapa musim terakhir dirinya menjadi pemain penting di kubu Serigala Ibu Kota. Bahkan di musim 2017/18, Nainggolan turut mengantar Roma ke semifinal Liga Champions.

Tak diajak ke Rusia, Nainggolan pun langsung ambil keputusan tidak lagi mau membela tim nasional Belgia. Pemain 30 tahun itu memilih mengakhiri kiprahnya bersama Rode Duivels dengan catatan 30 caps.

"Sangat disayangkan, karier internasional saya mendekati akhir," kicau Nainggolan di akun Instagram radjanainggolan.4 sesaat setelah Martinez mengumumkan skuat bayangan.

Baca Juga: Sidney Jones: Teroris yang Belum ke Suriah Lebih Berbahaya

"Saya selalu memberikan yang terbaik untuk negara saya."

Tak sampai 24 jam setelah pengumuman dibuat, Nainggolan pun menumpahkan isi hatinya. Kesal, pemain dengan gaya rambut bersirip alias mohawk itu bahkan menyebut dirinya dicoret dari daftar hanya karena Martinez tidak menyukai dirinya.

Radja Nainggolan membela tim nasional Belgia menghadapi Yunani di kualifikasi Piala Dunia 2018 [AFP]

Keputusan Martinez hanya berdasarkan suka tidak suka

Seperti diketahui, tidak ada nama Nainggolan dalam daftar pemain sementara Belgia yang berisi 28 nama itu. Martinez lebih memilih memasukkan nama pemain buangan Chelsea, Michy Batshuayi.

Baca Juga: Laga Timnas U-19 Vs Persis Diundur

Batshuayi yang belum 100 persen fit menyusul cedera ligamen pergelangan kaki pada April lalu, menjalani musim 2017/18 sebagai pemain pinjaman di Borussia Dortmund sejak Januari 2018.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI