Suara.com - Bermodalkan kemenangan di leg pertama, Selasa (15/5/2018), Home United akan kembali menjajal kekuatan Persija Jakarta. Kali ini di laga tandang yang bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).
Unggul agregat 3-2, Home United hanya membutuhkan hasil imbang untuk menyingkirkan tim berjuluk Macan Kemayoran. Namun demikian, pelatih Aidil Sharin tetap menargetkan kemenangan di leg kedua.
"Bagi kami, rencana datang kesini adalah ingin menang. Kami mempersiapkan diri dengan sangat baik dan menatap pertandingan leg kedua ini dengan baik. Semoga kita pulang dengan membawa hasil yang diinginkan," kata Pelatih Home United Aidil Sharin dalam jumpa pers jelang pertandingan.
Baca Juga: Persija Dihujani Kritik, Begini Reaksi Teco
"Persija adalah tim kuat, mereka punya serangan atau permainan menyerang, tapi kami mempunyai rencana untuk pertandingan besok. Tapi tidak akan saya katakan di sini karena ini hal internal. Saya punya sesuatu untuk nanti di lakukan di official training. Tapi ya sekali lagi saya berharap hasil yang terbaik di pertandingan besok," tambahnya.
Selain modal kemenangan di leg pertama, Home United juga memiliki waktu istirahat lebih panjang ketimbang Macan Kemayoran. Pasalnya, Federasi Sepak Bola Singapura, FAS, menunda laga antara Home United vs Tampines Rovers di liga Singapura, yang sedianya digelar pada Sabtu (12/5/2018).
Berbeda dengan Persija yang memainkan laga Liga 1 pada sabtu lalu melawan Madura United. Bahkan, di laga itu Ismed Sofyan dan kawan-kawan menelan kekalahan telak 0-2.
"Tampines Rovers dan federasi di Singapura telah memberikan kelonggaran bagi kami supaya bisa lebih segar. Tapi sekali lagi persija adalah tim yang bagus, pemainnya juga sangat bagus," pungkasnya.
Baca Juga: PBSI Pasang Target Satu Gelar di Indonesia Open 2018, Kenapa?