Suara.com - Home United turut berduka atas teror bom yang melanda Surabaya dalam dua hari terakhir. Hal itu disampaikan pelatih Home United Aidil Sharin dalam jumpa pers jelang laga kontra Persija Jakarta di leg kedua semifinal Piala AFC zona Asia Tenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (15/5/2018).
"Kami merasa beduka dengan adanya insiden bom ini. Sesama umat manusia kami berbesar hati dengan saudara kami di Surabaya," kata Aidil dalam jumpa pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta, Senin (14/5/2018).
Soal keamanan di pertandingan nanti, Aidil mempercayakan sepenuhnya kepada PSSI dan polisi. Aidil yakin, PSSI akan lebih memperhatikan keamanan menyusul teror bom yang terjadi.
"Bagi saya keamanan di luar kemampuan kami, tapi saya percya dengan federasi juga pihak keamanan di sini," tambahnya.
Di leg pertama semifinal Piala AFC zona Asia Tenggara, Persija Jakarta menelan kekalahan. Dalam laga yang digelar di Stadion Jalan Besar, Singapura, pekan lalu Persija tumbang dengan skor tipis 3-2.
Untuk membalikkan keadaan, Persija hanya membutuhkan kemenangan tipis 1-0 di leg kedua. Sedangkan bagi Home United, hasil imbang sudah cukup bagi mereka untuk melaju ke final.