Suara.com - Eks manajer Manchester United, Sir Alex Ferguson, masih berada dalam perawatan intensif setelah menjalani operasi usai mengalami pendarahan otak akhir pekan lalu.
Fergie –sapaan akrab Sir Alex- diketahui saat ini masih berada di Rumah Sakit Salford Royal, Manchester.
Jurnalis media ternama Inggris Sky Sports, Alan Irwin, pun membeberkan jika kondisi manajer tersukses sepanjang sejarah MU itu masih tetap sama.
“Sir Alex masih berada dalam perawatan intensif, di sini di Rumah Sakit Salford Royal. Belum ada perkembangan berarti,” ungkap Irwin seperti dilansir Tribal Football.
Baca Juga: Wajib Simak, 6 Spekulasi Sekuel Avengers Infinity Wars
“Tidak ada update lebih lanjut soal kondisinya sekarang, namun operasinya setelah mengalami pendarahan otak memang berjalan sangat lancar,” imbuhnya.
Versi lain, Daily Mail mengklaim jika Sir Alex kini telah melewati masa kritisnya. Bahkan, pria Skotlandia berusia 76 tahun itu telah bisa duduk dan berkomunikasi dengan dokter yang menanganinya. Ya, ini hanya dua hari setelah ia menjalani operasi dadakan tersebut.
Meski demikian, Daily Mail menyebut jika proses recovery Sir Alex untuk bisa pulih secara total alias normal 100% seperti sediakala akan berjalan lambat.
Baca Juga: Neymar Masuk Skuat PSG untuk Laga Final Piala Prancis