Suara.com - Rivalitas abadi yang terjalin antara Liverpool dan Manchester United ternyata tak membuat Jurgen Klopp 'mati rasa'. Manajer Liverpool itu ternyata turut bersimpati kondisi manajer legendaris MU Sir Alex Ferguson, yang saat ini tengah terbaring lemah di rumah sakit usai menjalani operasi setelah mengalami pendarahan pada bagian otaknya.
Klopp mengaku 100% yakin, Sir Alex akan segera pulih dan kembali normal seperti sediakala. Klopp pun memberi dukungan morilnya kepada pria berusia 76 tahun kelahiran Skotlandia itu.
Klopp sendiri mengaku terkejut ketika pertama kali mendengar kabar Sir Alex harus dilarikan ke rumah sakit. "Saya belum lama ini bertemu dengan Sir Alex, yakni di pertandingan leg pertama (semifinal Liga Champions) melawan AS Roma. Ia dalam keadaan sehat," ungkap Klopp kepada Sportsmole.
"Saya sempat berbicara dengannya beberapa saat, dan ketika saya pertama mendengar kabar itu (kondisi Sir Alex) ketika saya dalam perjalanan ke London (jelang laga tandang Liverpool melawan Chelsea), saya tidak percaya hal itu bisa terjadi," lanjutnya.
Baca Juga: Wih! Presiden Barcelona Akui Lakukan Pendekatan pada Griezmann
"Saya 100% akan mendoakannya dan saya mendoakan yang terbaik untuk dirinya dan keluarganya. Dia pasti akan kembali sehat lagi, saya yakin itu 100%! Saya berharap bisa segera bertemu dengannya kembali," tukas The Normal One.
Kabar taranyar, Sir Alex sendiri saat ini sudah dalam kondisi sadar dan sudah mampu berkomunikasi. Seperti diketahui, pihak MU telah mengonfirmasi bahwa proses operasi yang dijalani sang eks manajer berjalan dengan lancar. Namun, Fergie -sapaan akrab Sir Alex- masih harus menjalani perawatan intensif untuk mengembalikan kondisinya.
Sementara itu, Liverpool sendiri takluk 0-1 di markas Chelsea akhir pekan lalu. Kekalahan di Stamford Bridge ini pun memupus harapan The Reds untuk finis sebagai runner-up di klasemen akhir Liga Inggris 2017/2018.
Saat ini Liverpool ada di peringkat ketiga dengan 72 poin dari 37 laga, tak mungkin lagi menyalip MU yang ada di peringkat kedua dengan 77 poin dari 36 laga. Liverpool masih unggul satu poin dari Tottenham Hotspur di peringkat keempat dan tiga poin dari Chelsea di posisi kelima. Meski demikian, Tottenham dan Chelsea sama-sama baru memainkan 36 laga.