Persibo Hadapi Madura United di Laga Pembuka Piala Indonesia

Selasa, 08 Mei 2018 | 03:05 WIB
Persibo Hadapi Madura United di Laga Pembuka Piala Indonesia
Iwan Budianto Ketua Organizing Committee Piala Indonesia sedang mengambil undian drawing Piala Indonesia. (Suara.com/Adie Prasetyo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Piala Indonesia akan bergulir pada 8 Mei 2018. Persibo Bojonegoro, selaku juara bertahan pada gelaran 2012, akan berhadapan dengan tim Liga 1 Madura United di partai pembuka yang digelar di Stadion Letnan Jenderal H. Soedirman, Bojonegoro.

Sebagaimana diketahui, 128 tim ikut serta di turnamen bentukan PSSI itu. 128 tim tersebut berasal dari Liga 1, Liga 2, dan Liga 3.

Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono mengatakan, nantinya tim yang lolos dari babak pertama akan kembali diundi untuk menentukan lawan di babak kedua atau 64 besar. Undian tersebut dilakukan agar lawan yang dihadapi sesuai dengan zona daerah masing-masing.

Sama halnya di babak pertama atau 128 besar, di mana empat tim dari 16 zona di bagi ke dalam wilayah masing-masing, pengundian akan tetap dilakukan hingga babak ketiga.

Baca Juga: Jusuf Kalla Harap Cina Berkontribusi di Bidang Ekonomi Digital

“Tahun ini, jumlah perserta sebanyak 128 tim. Kita telah mengundi pertandingan babak pertama di 16 zona. Para pemenang dari laga pertama ini selanjutnya akan diundi lagi untuk mencari lawan berikutnya dari zona yang sama,” kata Joko Driyono.

Terkait jadwal pertandingan, PSSI akan menyesuaikannya dengan pertandingan yang ada di Liga 1 dan Liga 2. Oleh karena itu, baru pertandingan di zona 9 yang sudah terjadwal. Sementara untuk 15 zona lainnya masih dikoordinasikan dengan PT Liga Indonesia Baru selaku operator liga.

Berikut Jadwal Pertandingan Piala Indonesia Bulan Mei 2018

8 Mei, 15.30 WIB
Persibo Bojonegoro vs Madura United - Stadion Letjen H. Soedirman Bojonegoro

9 Mei, 18.30 WIB
PSBK Blitar vs Arema FC - Stadion Soeprijadi Kota Blitar

Baca Juga: Ternyata Tak Ada Klub yang Berani Tawar Messi

14 Mei, 15.00 WIB
Persekabpas vs Persid Jember - Stadion R. Soedrasono Bangil

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI