Suara.com - Lama absen dari kompetisi Asia, kehadiran Persija Jakarta di Piala AFC 2018 menorehkan kebanggaan tersendiri bagi pecinta sepak bola di tanah air. Datang dengan status underdog, tim besutan Stefano Cugurra Teco ternyata keluar sebagai juara Grup H.
Selain itu, delapan gol yang dilesakkan Marko Simic, menjadikan bomber andalan Macan Kemayoran itu sebagai top skor sementara Piala AFC 2018.
Keluar sebagai jawara grup, kekuatan Persija akan kembali diuji di babak semifinal zona Asia Tenggara. Home United menjadi tim beruntung yang akan menjajal taji Macan Kemayoran besutan Stefano Cugurra Teco.
Baca Juga: Dituding Fitnah Ustaz Abdul Somad, Wakil Sekretaris NU Dipecat
Selasa (8/5/2018), klub asal Singapura itu akan menjamu Persija di leg pertama di Stadion Jalan Besar. Menyambut pertandingan itu, Teco pun siap untuk kembali memberikan kejutan bagi para pendukungnya.
"Persija sudah lama dan tak main di AFC dan ini adalah kejutan karena kami sudah lama tak main, kami lolos sebagai juara grup," kata Teco dalam jumpa pers jelang pertandingan.
"Kami ingin terus memberikan kejutan. Kami dapat dukungan besar ketika bermain di kandang. Pemain kami sangat termotivasi untuk hal ini," tambahnya.
Persija menjadi tim yang diperhitungkan, Teco pun tak ingin jemawa. Menurutnya, Home United adalah lawan yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Apalagi wakil Singapura itu merupakan langganan Piala AFC.
"Home United klub yang bagus di Singapura, klub tradisional. Mereka banyak meraih beberapa kali juara di liga, dan juga sering main di AFC. Home united bermain dengan baik di grup, mereka nomor satu di grup. Saya pikir lawan kami punya kualitas bagus dan kami harus konsentrasi dengan ada atau tanpa bola saat lawan mereka," ujar Teco.
Baca Juga: Disambangi Persija, Pelatih Home United Waspadai Simic