Komentar Iniesta Usai Lakoni El Clasico Pamungkasnya

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 07 Mei 2018 | 13:44 WIB
Komentar Iniesta Usai Lakoni El Clasico Pamungkasnya
Gelandang veteran Barcelona, Andres Iniesta saat ditarik keluar di laga El Clasico terakhirnya (AFP/LLUIS GENE)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Andres Iniesta melakoni laga El Clasico pamungkasnya, ketika Barcelona bermain imbang 2-2 dengan Real Madrid pada jornada ke-36 Liga Spanyol 2017/2018, Senin (7/5/2018) dini hari WIB. Sang gelandang veteran pun mengaku sangat menikmati laga dini hari tadi, meski tidak dalam kondisi 100% fit, sebelum akhirnya ditarik keluar di menit 58 untuk digantikan Paulinho.

Sebagaimana diketahui, Iniesta telah mengumumkan akan meninggalkan Barca pada akhir musim ini, setelah masuk akademi Blaugrana pada 1996 silam dan membela tim utama sejak 2002. Gelandang berusia 33 tahun itu disebut-sebut akan melanjutkan karier di Liga China.

"Saya mengalami masalah kebugaran sejak final Copa del Rey (akhir bulan lalu), tetapi saya melakukan segalanya untuk bermain dan menikmati pertandingan-pertandingan terakhir saya bersama Barca," ucap Iniesta seperti dilansir Marca.

"Saya menikmati El Clasico ini, bahkan jika ini tidak dimainkan dalam kondisi terbaik, saya akan menikmati permainan. Saya mencoba untuk menikmati semua ini, tidak ada yang seperti El Clasico," imbuhnya antusias.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik Usai Laga El Clasico yang Berakhir Seri

"El Clasico pertandingan yang intens. Meskipun pertandingan ini tidak menentukan untuk kedua tim, pertandingan ini berbeda dan spesial, saya amat menikmatinya," tutur Iniesta.

"Kedua tim mencoba untuk mendapatkan kemenangan, tetapi hasil imbang ini tetap membuat kami pulang dengan perasaan yang tenang," tandas gelandang yang mencatatkan debutnya di tim utama Barca di rezim Louis van Gaal ini.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI