Brace Fabiano Beltrame Bawa Madura United Tundukkan Persib 2-1

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 04 Mei 2018 | 19:26 WIB
Brace Fabiano Beltrame Bawa Madura United Tundukkan Persib 2-1
Striker Persib, Jonathan Bauman mencoba melewati kiper Madura United, Hery Prasetyo. (foto: PERSIB.co.id/M. Jatnika Sadili)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Madura United berhasil menaklukkan Persib dengan skor 2-1 pada gameweek ketujuh Liga 1 2018 yang digelar di Stadion Gelora Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jawa Timur, Jumat (4/5/2018) petang WIB.

Dua gol Madura dicetak oleh bek Fabiano Da Rosa Beltrame di menit ke-38 dan menit ke-81, sedangkan gol Persib dicetak sang striker, Jonathan Bauman di menit ke-90.

Sejak awal, kedua kesebelasan menampilkan permainan saling menyerang. 20 menit pertama, kedua tim sama-sama belum berhasil mencetak gol.

Baru pada menit ke-38, Madura berhasil mencetak gol setelah pemain Persib melakukan pelanggaran di kotak terlarang. Beltrame yang maju sebagai algojo penalti, berhasil menunaikan tugasnya dengan baik.

Baca Juga: Salah Dipercaya Bakal Sabet Ballon d'Or jika Bawa Liverpool Juara

Tertinggal satu gol, Persib berupaya menyamakan kedudukan dengan menggencarkan serangan-serangan bergelombang ke jantung pertahanan klub berjuluk Madura. Beberapa kali terjadi kemelut di depan gawang Madura yang dijaga oleh Nasir Prasetyo, namun gol belum kunjung datang.

Hingga peluit panjang ditiup wasit sebagai pertanda babak pertama usai, skor tetap tidak berubah, yakni 1-0 untuk Madura.

Memasuki babak kedua, kedua kesebelasan sama-sama meningkatkan tensi permainan. Kedua tim saling berupaya menambah gol. Bahkan, Madura nyaris kebobolan, setelah terjadi kemelut di depan gawang.

Di babak kedua ini, Persib kembali terlihat lebih agresif menyerang pertahanan Madura. Beberapa kali mereka sempat merepotkan kiper Hery Prasetyo.

Untuk memperkuat daya serang, Persib bahkan mengganti sejumlah pemain, antara lain Eka Ramdani dengan Airlangga Sucipto.

Baca Juga: Main Perdana di PTIK, Bhayangkara FC Sukses Taklukkan PS Tira

Namun, di saat Persib asyik menyerang, Madura malah berhasil menggandakan skor, kali ini lewat tendangan bebas fantastis Beltram dari jarak jauh di menit ke-81. Skor pun berubah menjadi 2-0.

Meski tertinggal dua gol, Persib tidak patah semangat dan terus melakukan serangan, terutama melalui sayap kanan. Upaya Maung Bandung ini baru membuahkan hasil di menit pamungkas waktu normal. Bauman berhasil mencetak gol, namun gol ini ternyata tak lebih dari sekadar gol konsolasi untuk tim tamu.

Hingga peluit panjang ditiup wasit, skor akhir adalah 2-1 untuk kemenangan Madura.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI