Suara.com - Sudah jatuh tertimpa tangga pula. Kira-kira itulah ungkapan yang paling tepat untuk menggambarkan kondisi Bayern Munich saat ini. Gagal meraih kemenangan di leg pertama semifinal Liga Champions, raksasa Bundesliga kini terancam hukuman dari Uni Sepak Bola Eropa, UEFA.
Bayern Munich menghadapi dakwaan indisipliner setelah beberapa penggemarnya berlari menerobos lapangan ketika Bayern menjamu Madrid di Allianz Arena, Kamis (26/4/2018).
Dalam pernyataannya, UEFA menyebut bukan hanya invasi lapangan yang membuat Bayern terancam hukuman. Tapi juga karena adanya spanduk bertuliskan kata-kata ofensif saat pertandingan berlangsung. Kasus ini sendiri akan disidangkan pada 31 Mei mendatang.
Baca Juga: Jadwal Semifinal Liga Europa Dini Hari Nanti
Seperti diketahui, dua orang suporter memasuki lapangan dan berusaha ber-selfie dengan bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo. Dalam rekaman terlihat, Ronaldo hanya bisa menggaruk wajah dan tersenyum melihat invasi dua suporter tersebut.
Pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions antara Bayern Munich vs Real Madrid berakhir dengan skor 1-2. Dalam pertandingan itu, Joshua Kimmich membawa Bayern unggul lebih dulu di menit 28. Namun dua gol dari Marcelo dan Marco Asensio memaksa tuan rumah bertekuk lutut.
Kalah 2-1, Bayern masih berpeluang untuk merebut tiket final. Syaratnya, Die Roten wajib menang dengan skor 2-0 di leg kedua yang akan digelar di Santiago Bernabeu 2 Mei mendatang.