Suara.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho memiliki versinya sendiri terkait pemain terbaik di laga kontra Bournemouth. Bertamu ke Vitality Stadium pada laga pekan ke-35 Liga Inggris 2017/2018, Kamis (18/4/2018) dini hari WIB, MU menang dengan skor 2-0 lewat gol-gol Chris Smalling dan Romelu Lukaku.
Pemain terbaik alias man of the match yang dimaksud Mourinho adalah Paul Pogba. Hal ini memang terbilang mengejutkan, mengingat hubungan Mou dan Pogba santer dikabarkan telah merenggang.
Saat MU dipermalukan West Bromwich Albion 0-1 di Old Trafford akhir pekan lalu, Pogba bermain buruk dan ditarik keluar Mourinho di pertengahan babak kedua. Di paruh kedua musim ini, Pogba pun beberapa kali ditarik keluar sang manajer di tengah laga meski sedang tidak cedera.
Bahkan, Pogba juga sempat beberapa kali tak masuk starting eleven Mourinho. Rumor pun lantas merebak jika sang gaffer siap melego gelandang berusia 25 tahun itu di jendela transfer musim panas mendatang.
Baca Juga: Libur Lebaran Diperpanjang, Ketua Apindo Kecewa
Namun apapun itu, harus diakui jika Pogba tampil impresif di markas Bournemouth dini hari tadi. Ia adalah kreator terciptanya gol kedua MU yang dicetak Lukaku.
Mourinho pun tak segan memuji peran sentral yang dilakoni Pogba melawan Bournemouth, meski ia akhirnya sekali lagi menarik keluar sang bintang, tepatnya di menit 80 untuk digantikan Daley Blind.
"Saya tak cukup bagus dalam memilih man of the match, saya tak terlalu senang akan hal itu, Tapi Paul Pogba bermain sangat bagus. Melawan Manchester City (belum lama ini di mana MU menang 3-2 di Etihad Stadium), ia fenomenal. Tapi hari ini ia sangat-sangat bagus. Saya pikir ia pemain terbaik kami di laga ini, ia layak jadi man of the match," tutur Mourinho kepada BT Sport.
Bagi MU, kemenangan ini membuat mereka kini ungguk empat angka dari Liverpool. MU menempati peringkat kedua papan klasemen dengan raihan 74 poin, sementara Liverpool setingkat di bawahnya.
Baca Juga: Diskotek Exotic Ditutup, Ini Pengakuan Ketua RW Setempat