Buffon Protes Keras, Ronaldo Gagal Paham

Syaiful Rachman Suara.Com
Kamis, 12 April 2018 | 07:17 WIB
Buffon Protes Keras, Ronaldo Gagal Paham
Reaksi kapten Juventus Gianluigi Buffon usai wasit menunjuk titik penalti [AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo mengaku gagal paham atas sikap para pemain Juventus, khususnya Gianluigi Buffon, di akhir pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions. Menurut Ronaldo, dirinya tidak mengerti mengapa para penggawa Juventus tidak terima dengan keputusan wasit yang memberikan penalti bagi Madrid.

Di menit 90+4, wasit asal Inggris Michael Oliver menujuk titik penalti setelah pemain Juventus Medhi Benatia menjatuhkan penyerang Madrid Lucas Vazquez di kotak terlarang.

Kapten Juventus Gianluigi Buffon memprotes keputusan wasit Michael Oliver yang memberikan penalti kepada Real Madrid [AFP]

"Saya tidak mengerti kenapa mereka (Juventus) protes," ujar Ronaldo seperti dikutip beIN SPORTS.

Baca Juga: Jelang Tarung Lawan Malikov, Daud Yordan Minta Restu Menpora

"Mereka melanggar Lucas dari belakang. Jika mereka (wasit) tidak memberikan penalti, itu pasti gol," tambahnya.

Maju sebagai algojo, Ronaldo pun mengaku cukup terbebani, mengingat pentingnya tambahan satu gol bagi Real Madrid.

"Detak jantung saya meningkat drastis, tapi saya mencoba untuk tenang. Saya tahu itu sangat menentukan," ujarnya.

"Pertandingan ini adalah pelajaran bagi kami. Dalam sepak bola tidak ada yang diberikan cuma-cuma, kami berjuang hingga akhir. Hari ini Madrid mungkin saja mencetak lebih banyak gol, tapi Juve dan Buffon tampil sangat bagus."

Kapten Juventus Gianluigi Buffon di kartu merah wasit [AFP]

Baca Juga: 7 Days at Entebbe, Penyanderaan Dramatis di Tanah Antah Berantah

Dalam laga yang berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (12/4/2018), Juventus menang dengan skor 3-1. Juventus yang sedianya tertinggal agregat tiga gol dari hasil pertandingan leg pertama di Turin 4 April lalu, berhasil memangkas defisit gol lewat dua gol Mario Mandzukic dan satu gol dari Blaise Matuidi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI