Suara.com - Chelsea urung meraih kemenangan saat menjamu West Ham United pada Minggu (8/4/2018) malam WIB, dalam lanjutan Liga Inggris 2017/2018 di Stamford Bridge. Fullback Chelsea, Cesar Azpilicueta, pun kian skpetis terkait peluang timnya mengakhiri musim di posisi empat besar.
Chelsea hanya bisa bermain imbang 1-1 kontra West Ham. Azpi sempat membawa Chelsea unggul lebih dulu di babak pertama, sebelum Javier Hernandez mencetak gol pada menit 73 yang membatalkan raihan tripoin untuk tuan rumah.
Azpi pun merasa kecewa dengan hasil imbang ini. Pemain internasional Spanyol itu juga menganggap peluang timnya untuk finis di zona Liga Champions semakin berat.
"Mendapatkan hasil seri di Derby London ini membuat kami dan juga penggemar frustrasi. Menyelesaikan musim di empat besar jadi semakin lebih sulit," tutur Azpi kepada BBC Sport.
Baca Juga: Terbakar, Polda Metro Jaya Pastikan Tak Ada Berkas Penting Hangus
Peluang Chelsea untuk meraih gelar di musim ini pun tinggal dari kompetisi Piala FA. Namun bagi Azpi, gelar tersebut tetap tak bisa mengobati kekecewaan Chelsea jika gagal finis di peringkat empat klasemen akhir Liga Inggris 2017/2018.
"Kami semakin jauh dari sebelumnya. Trofi Piala FA merupakan hal yang luar biasa, tapi itu tak cukup. Kami akan coba untuk memenangkannya, tapi gelar itu tak akan menyelamatkan musim kami. Saya kira gagal finis di Liga Champions adalah kekecewaan besar," keluhnya.