Suara.com - Persib Bandung dipastikan akan merotasi beberapa pemain intinya saat berhadapan dengan Mitra Kukar dalam lanjutan Liga 1 yang berlangsung di stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Minggu (8/4/2018) mendatang.
Pelatih kepala Persib Roberto Carlos Mario Gomez mengatakan alasan melakukan rotasi pemain lantaran beberapa penggawa intinya harus terkena cedera. Febri Hariyadi mengalami sakit demam dan terpaksa tidak bisa dimainkan dalam laga nanti. Sementara Wildansyah sedikit bermasalah dengan lutut kanannya.
"Selain dua orang ini (Wildan dan Febri) ada juga Toni (Sucipto) yang tidak main dan kami akan mainkan Ardi (Idrus) karena mereka (Mitra Kukar) mempunyai pemain cepat dan Ardi juga cepat jadi kita akan coba Ardi," ucap Gomez seusai latihan rutin di lapangan Arcamanik, Kota Bandung, Jumat (6/4/2018).
Selain Toni, Pelatih asal Argentina itupun kemungkinan akan merotasi penjaga gawang Persib I Made Wirawan. Kebobolan 3 gol dalam laga kontra Sriwijaya FC (1/4/2018) kemarin, menjadi preseden buruk bagi Made. Penggantinya kemungkinan Muhammad Natsir.
"Mungkin kami akan rotasi 3 sampai 4 pemain. Dua untuk pemain cedera karena Wildan cedera dan Febri demam dan dua lainnya karena performa dan kami akan coba pemain yang lain," jelasnya.
Gomez berharap banyak kepada dua penggawa anyar Persib, Syukur Fisabillah dan Ardi Idrus yang nanti akan dimainkan menggantikan Toni Sucipto dan Wildansyah.
"Saya rasa itu bagus karena mereka profesional dan sudah berlatih dengan bagus. Mungkin Sabil belum terlalu lama ikut latihan baru sekitar satu bulan dan begitu juga Ardi tapi saya harap mereka bisa bermain dengan baik," tuturnya. (Aminuddin)