Perpanjang Kontrak di Milan, Gattuso Kejar Trofi

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 06 April 2018 | 11:56 WIB
Perpanjang Kontrak di Milan, Gattuso Kejar Trofi
Pelatih AC Milan Gennaro Gattuso. MIGUEL MEDINA / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Gennaro Gattuso mengejar trofi untuk mencatat sejarah di AC Milan. Hal itu dikatakan Gattuso setelah memperpanjang kontrak selama tiga tahun melatih di AC Milan

Gattuso menjadi pelatih skuat utama Milan pada November menggantikan posisi Vincenzo Montella yang dipecat. Sejak pengangkatannya, Milan menunjukkan perkembangannya dan memenangi sembilan dari 16 laga Seri A selama dilatihnya.

Milan akhirnya memberikannya kontrak baru yang membuatnya melatih Rossoneri hingga 2021. "Saya sangat bangga, dan lebih dari itu, ada tanggung jawab besar dari staf, karena adalah kehormatan untuk melatih klub ini," kata Gattuso.

"Ini juga sulit, karena kami harus melakukan sesuatu dengan benar, kami harus mencapai hasil, jadi kami sangat bangga tetapi ada juga banyak pekerjaan yang harus dilakukan," ujar pelatih berusia 40 tahun itu.

Reaksi para pemain AC Milan usai pertandingan Serie A [AFP]

"Saya berharap saya bisa tinggal selama mungkin, saya berharap saya bisa memenangkan sesuatu dengan jersey ini , dengan klub ini, karena pantas untuk itu sudah bertahun-tahun klub mewakili sepak bola di dunia."

"Dari sudut pandang profesional, saya masih harus banyak belajar. Saya pelatih muda, saya berusia 40 tahun, dan saya berpikir bahwa untuk mencatat halaman-halaman penting sejarah, kita perlu mengangkat piala," tukasnya. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI