Bersama Menpora, Egi Pakai Batik Penuhi Undangan Presiden

Jum'at, 23 Maret 2018 | 10:01 WIB
Bersama Menpora, Egi Pakai Batik Penuhi Undangan Presiden
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi bersama dengan pemain Tim Nasional Indonesia Egy Maulana Vikri tiba di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (23/3/2018). (Suara.com/ D. Bowo Raharjo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi bersama dengan pemain Tim Nasional Indonesia Egy Maulana Vikri menyambangi Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Jumat (23/3/2018) pagi.

Egi menumpang mobil Toyota Kijang Innova berwarna hitam milik Menpora, RI 49. Keduanya tiba sekitar pukul 9.22 WIB.

Menpora mengatakan kedatangannya ke Istana untuk memenuhi undangan presiden. Tapi, politikus PKB itu tidak menceritakan lebih jauh terkait agenda pertemuan.

"Dipanggil Pak Presiden," ujar Nahrawi kepada wartawan.

Nahrawi kemudian berseloroh, kepada awak media dia mengatakan penampilan pemain klub asal Polandia, Lechia Gdansk ini berbeda dari biasanya. Kali ini, Egi mengenakan baju batik lengan panjang dan celana panjang berwarna hitam.

"Baru kali ini kan kalian lihat Egi pakai batik?," kata Nahrawi.

Egi tidak mengeluarkan kata-kata sedikitpun kepada pekerja media. Dia hanya senyum dan melangkahkan kakinya masuk ke dalam Kompleks Istana Kepresidenan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI