Suara.com - Penampilan Alexis Sanchez bersama Manchester United sejauh ini sejak bergabung dari Arsenal pada Januari lalu, memang jauh dari harapan. Meski demikian, pemain berusia 29 tahun itu mendapat dukungan moril dari sang rekan setim, Romelu Lukaku.
Lukaku yakin Sanchez akan segera bangkit. Menurut Lukaku, attacker internasional Cile itu adalah pemain top. Sanchez diyakininya hanya membutuhkan sedikit waktu lagi untuk menunjukkan kualitasnya yang sebenarnya.
Sejauh ini, Sanchez telah bermain di 10 pertandingan untuk MU di semua kompetisi. Namun, eks pemain Barcelona itu baru bisa menyumbangkan sebiji gol saja untuk Setan Merah.
"Selama dia terus bekerja keras seperti dia selama ini, saya pikir dia akan baik untuk kita," buka Lukaku sebagaimana dimuat Sportsmole.
Baca Juga: Soal Cincin di Alpukat, Begini Jawaban Syahrini
"Ia adalah pemain berkualitas dengan banyak aset berharga. Ia jelas pemain top! Saya pikir ia hanya membutuhkan sedikit waktu lagi untuk menunjukkan kualitasnya yang sebenarnya," sambung bomber Timnas Belgia itu.
"Lihatlah situasi saya. Saya memulai karier saya di MU dengan sangat baik dan kemudian mengalami masa-masa paceklik pada bulan November dan Desember (2017). Tapi pada akhirnya dengan kerja keras Anda akan selalu melewatinya," tukas Lukaku.