Suara.com - Performa apik Wissam Ben Yedder bersama Sevilla membuatnya dipanggil masuk skuat Timnas Prancis besutan pelatih Didier Deschamps. Inilah pemanggilan pertama penyerang berusia 27 tahun itu ke tim senior Prancis.
Nama Ben Yedder kian jadi buah bibir setelah dua golnya membawa Sevilla menumbangkan Manchester United di Old Trafford pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, tengah pekan lalu. Sevilla pun melenggang ke perempatfinal.
Timnas Prancis sendiri akan melakoni dua laga persahabatan sebagai persiapan mereka menuju Piala Dunia 2018. Les Bleus akan menjajal kekuatan Kolombia pada akhir pekan ini, serta menghadapi Rusia pada tengah pekan depan.
Ben Yedder pun tak bisa menutupi kegembiraannya. Eks penyerang Toulouse yang pernah jadi pilar Timnas Prancis U-21 itu amat antusias dengan prospek mencatatkan caps pertamanya bersama tim senior Les Bleus.
Baca Juga: Marak KTP Palsu di Makassar Jelang Pilkada 2018 dan Pilpres 2019
Ben Yedder menyatakan siap membayar tuntas kepercayaan yang diberikan Deschamps dengan tampil maksimal. "Saya akan mencoba untuk memberikan yang maksimal dan saya hanya ingin mencoba untuk menikmati seleksi ini," buka Ben Yedder seperti dilansir Le Parisien.
"Saya sudah merasakan banyak bekerja di bawah bayang-bayang dan saya selalu ingin memberikan yang maksimal. Pada akhirnya, saya mendapatkan reward-nya. Saya harus terus bekerja dan itulah yang saya coba usahakan setiap harinya. Ini perasaan yang luar biasa, saya sangat bangga," tuturnya.
"Saya sangat bangga karena ini adalah sebuah kebanggaan yang nyata. Hanya itu!" tandas sang bomber.
Ben Yedder memang tampil gemilang bersama Sevilla di musim ini. Dari 35 laga yang telah ia lakoni di semua kompetisi, sang penyerang kidal telah menyumbang 19 gol plus 4 assist bagi klub Andalusia tersebut.
Baca Juga: Manchester United Bisa Dapatkan Gareth Bale dengan Harga Miring