Welbeck berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat golnya dari titik penalti. Hadiah penalti tersebut diberikan oleh wasit kepada tuan rumah setelah pemain Milan Ricardo Rodríguez melakukan pelanggaran kepada Welbeck.
Skor imbang tersebut bertahan hingga turun minum. Di babak kedua, Milan dan Arsenal masih sama-sama mencoba membuka peluang namun tuan rumah yang mampu memperbesar keunggulannya.
Pada menit ke-71, Arsenal unggul 2-1 lewat tembakan keras kaki kiri Granit Xhaka dari luar kotak penalti memanfaatkan umpan Aaron Ramsey. Tekanan masih dilanjutkan oleh skuat besutan Arsene Wenger.
Welbeck akhirnya memastikan Arsenal menang 3-1 di menit ke-86 lewat sundulannya yang memanfaatkan bola rebound. Kedua tim masih saling menekan hingga akhir laga namun Arsenal masih mampu mempertahankan keunggulannya.
Susunan Pemain
Arsenal : Ospina, Monreal, Koscielny (Chambers 11'), Mustafi, Bellerin, Oezil (Kolasinac 79'), Mkhitaryan (Elneny 69'), Wilshere, Ramsey, Xhaka, Welbeck
AC Milan: Donnarumma, Bonucci, Rodriguez, Romagnoli, Montolivo, Calhanoglu (Bonaventura 69'), Kessie (Locatelli 79'), Borini, Andre Silva, Suso, Cutrone (Kalinic 67')