Liverpool Ada di 8 Besar, Henderson: Kami Siap Lawan Tim Manapun

Rully Fauzi Suara.Com
Rabu, 07 Maret 2018 | 15:31 WIB
Liverpool Ada di 8 Besar, Henderson: Kami Siap Lawan Tim Manapun
Kapten Liverpool, Jordan Hendereson (kanan) (AFP/PAUL ELLIS)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Liverpool hanya bisa bermain imbang tanpa gol di Anfield melawan FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (7/3/2018) dini hari WIB. Meski demikian, The Reds sukses mengamankan tiket perempatfinal usai menang 4-0 pada leg pertama di markas Porto.

Berada di fase delapan besar, kapten Liverpool, Jordan Henderson, pun optimis terkait kans timnya memenangi gelar Liga Champions musim ini.

Henderson menyatakan jika The Reds siap melawan tim manapun di babak perempatfinal, termasuk melawan sesama wakil Inggris.

"Kami lolos ke putaran berikutnya, di mana itu adalah yang terpenting. Tentunya kami ingin menang (di leg kedua dini hari tadi), namun kami harus memberi pujian kepada Porto karena mereka bermain baik," ucap Henderson kepada BT Sport.

Baca Juga: Dari Polres, Kasus Nenek Penyekap Anak di Hotel Digarap Polda

"Sekarang adalah fase penting akhir musim. Beberapa bulan ke depan akan sangat penting untuk tim ini. Kami harus menampilkan performa seperti yang kita tampilkan sebelum ini dan hasil akhir akan mengikuti. Kami tidak mampu membongkar pertahanan mereka kali ini, namun ada laga besar (melawan Manchester United di Liga Inggris) pada akhir pekan nanti yang harus kami mainkan," celotehnya.

"Melawan tim manapun di perempatfinal, entah tim besar atau sesama tim Inggris, Itu tidak penting. Mereka semua adalah tim bagus di fase ini. Kami harus siap menghadapi siapa pun," ujar Henderson.

"Kami ingin bekerja keras dan meraih hal-hal besar. Sikap kami malam ini brilian. Sayangnya kami tidak mampu membongkar pertahanan mereka namun saya tidak bisa menyalahkan para pemain," tukas gelandang internasional Inggris tersebut.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI