Suara.com - Korea Utara (Korut) akan jadi bagian dalam turnamen Anniversary Cup 2018 yang digelar oleh PSSI pada 28 April hingga 4 Mei mendatang. PSSI punya alasan sendiri terkait mengundang Korea Utara
Anniversary Cup ini digelar untuk memperingati hari ulang tahun PSSI yang ke-88. Selain Korea Utara, juga ada Malaysia, dan Bahrain yang turut andil.
Plt Ketua Umum PSSI Joko Driyono mengaku tidak ada persiapan khusus saat laga melawan Korea Utara. Terkait konsep pertandingan pria yang akrab disapa Jokdri itu menjelaskan semua tim peserta bakal saling berhadapan, hingga ditentukan jawaranya.
"Mudah-mudahan sepak bola menjadi pembeda. Boleh kami berbeda-beda, berkonflik karena isu yang lain, tapi sepakbola menyatukan semua orang," kata Jokdri.
Baca Juga: Hafizh Syahrin Tak Menyangka Raih Hasil Positif di Tes Qatar
Dua stadion disiapkan untuk turnamen itu yakni Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dan Stadion Pakansari. Even ini juga akan dijadikan sebagai test event jelang pagaleran Asian Games 2018.
"Empat negara, ketemu semua, hitung poin," pungkas Jokdri.