Hadapi Persija, Pelatih Tampines Waspadai Dua Pemain Ini

Selasa, 27 Februari 2018 | 13:40 WIB
Hadapi Persija, Pelatih Tampines Waspadai Dua Pemain Ini
Pelatih Tampines Rovers Juergen Raab (tengah) dan kapten timnya, Fahrudin Mustafic (kanan), dalam jumpa pers jelang laga melawan Persija Jakarta di Grup H Piala AFC 2018 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Selasa (27/2/2018). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Tampines Rovers, Juergen Raab, mengaku menaruh kewaspadaan penuh terhadap dua pemain Persija Jakarta saat kedua tim bertemu di SUGBK, Senayan, Jakarta, Rabu (28/2), dalam laga kedua Grup H Piala AFC 2018. Keduanya adalah Marko Simic dan Riko Simanjuntak.

Pelatih asal Jerman ini menilai Simic dan Riko bakal merepotkan barisan pertahanan timnya yang dikomandoi sang kapten, Fahrudin Mustafic.

"Khusus buat Simic dia pemain hebat. Tetapi bukan hanya dia, tapi ada satu lagi yaitu winger kanan (Riko Simanjuntak). Tapi kami akan berusaha menampilkan yang terbaik di lapangan besok," kata Raab dalam jumpa pers jelang laga, Selasa (27/2/2018).

Persija sendiri diperkirakan bakal tampil ngotot untuk meraih kemenangan menghadapi wakil Singapura tersebut.

Baca Juga: Persija Punya Beberapa Keuntungan Saat Hadapi Tampines Rovers

Selain karena bermain di depan publik sendiri, tim berjuluk Macan Kemayoran ini juga ingin menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.

Terlebih, pada laga pertama penyisihan grup, Ismed Sofyan dan kawan-kawan menyerah 0-3 dari tuan rumah Johor Darul Ta'zim, 14 Februari lalu.

Menanggapi kekalahan Persija dari Johor, Raab menilai Persija tidak tampil dengan performa sesungguhnya. Sebab, pada laga tersebut jawara Piala Presiden 2018 ini tidak diperkuat Simic.

"Saya melihat (permainan) Persija di Johor. Tapi itu saya rasa bukan Persija," tuturnya, waspada.

Penyerang Persija, Marko SImic (Suara.com/Kurniawan Ma'sud)

Baca Juga: Persija Latihan Ini Persiapan Hadapi Tampines Rovers

Lebih jauh, Raab mengatakan tidak terlalu khawatir dengan 'teror' dari suporter Persija, The Jakmania, yang terkenal fanatik.

Sebaliknya, dia justru senang karena hal itu bakal memberikan pengalaman yang baik untuk para pemain mudanya.

"Kami berkaca dari Bali United mereka tim yang bagus, tapi Persija itu berbeda. Kami punya pemain U-23, kami ingin mengolah tekanan penonton itu, sehingga bagus buat mereka," tambahnya.

Pada laga perdana Grup H, Tampines Rovers dipermalukan di kandang sendiri dari wakil Vietnam, Song Lam Nghe An, dengan skor 0-2. Jika kalah dari Persija, maka peluang Tampines lolos ke fase selanjutnya akan sangat berat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI