Suara.com - Gelandang Real Madrid Toni Kroos membela sang pelatih Zinedine Zidane yang posisinya sedang dalam tekanan. Kroos pun membela Zidane mengingatkan akan trofi yang telah diraih oleh pelatih asal Prancis ini.
Posisi Zidane sedang dalam sorotan setelah performa skuatnya kurang memuaskan di La Liga. Madrid saat ini berada di posisi keempat klasemen dengan terpaut 17 poin dari pimpinan klasemen dan juga rival utama mereka, Barcelona.
Kemenangan 3-1 atas Paris St Germain di leg pertama babak 16 besar Liga Champions telah mengurangi sedikit tekanan. Namun Kroos menolak segala kritikan kepada Zidane yang telah meraih delapan trofi sejak melatih di Madrid pada 2016.
"Dalam tim seperti Real Madrid, argumen selalu muncul saat keadaan tidak berjalan dengan baik," kata Kroos, seperti dilansir Marca. "Zidane telah memenangkan delapan gelar dalam dua tahun, itu lebih dari cukup."
Baca Juga: Taj Gibson Cetak 28 Poin, Timberwolves Hajar Lakers 119-111
Kroos juga menyebut pentingnya Liga Champions, sebuah kompetisi yang telah dimenangkan Los Blancos di dua musim terakhir.
"Kami mengalami fase yang sulit, namun dalam beberapa pekan terakhir kami telah meningkatkan level kami dan saya yakin bahwa kami kedepan akan sangat sukses," kata Kroos.
"Kemenangan ini sangat penting karena Liga Champions adalah satu-satunya kompetisi yang bisa kami menangkan saat ini."
"Meskipun saya tidak merasakan semua tekanan pada kami karena kami memenangkan dua laga terakhir, kami adalah Real Madrid, jadi selalu ada di sana,' pungkas pemain internasional Jerman ini. (Scoresway)
Baca Juga: Konser Paramore Batal, Tapi Penonton Mulai Datangi Venue Konser