Suara.com - Bos Persija Jakarta Gede Widiade sudah menyiapkan bonus untuk timnya jika berhasil meraih juara di Piala Presiden 2018. Di partai puncak, Macan Kemayoran akan menghadapi Bali United pada laga yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Sabtu (17/2/2018).
Persija lolos ke final usai mengalahkan PSMS Medan dengan agregat 5-1 di semifinal. Tentunya, ini prestasi yang luar biasa bagi Persija, mengingat tim kesayangan Jakmania itu sudah lama tidak ada di partai puncak.
"Hanya satu kata. Kami harus menang," kata Gede di kawasan Senayan, Jakarta, Kamis (15/2/2018).
Bonus pun akan disiapkan oleh Gede jika timnya bisa jadi juara. Namun, pengusaha asal Surabaya itu belum menentukan besaran bonus yang bakal diberikan kepada para pemain.
Baca Juga: Kunto Aji Hebohkan Java Jazz on The Move
"Ini hadiahnya berapa? 3,3 miliar. Nanti diputuskan, yang penting maksimal dahulu. Mayoritas buat mereka," tambahnya.
Lebih lanjut, Gede memastikan besaran hadiah bakal dibagi sama rata. Tidak terkecuali bagi Marko Simic yang tampil sangat baik untuk Macan Kemayoran.
Sebagaimana diketahui, Marko Simic berhasil mencetak sembilan gol selama gelaran Piala Presiden 2018. Pemain asal Kroasia itu menjadi pencetak gol terbanyak sementara di turnamen edisi ketiga itu.
"Karena ini kerja sama tim, jadi buat siapa saja. Tentunya semua harus suport agar menang," jelasnya.