Ini Permintaan Anies kepada Seluruh Suporter Saat Final di GBK

Kamis, 15 Februari 2018 | 17:58 WIB
Ini Permintaan Anies kepada Seluruh Suporter Saat Final di GBK
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. [Suara.com/Dwi Bowo Raharjo]

Suara.com - Gubernur Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengimbau kepada seluruh Jakmania, suporter klub sepak bola Persija Jakarta dan Semeton Dewata, suporter Bali United, untuk menjaga seluruh fasilitas di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, pada laga final Piala Presiden 2018.

"Fasilitas yang akan digunakan besok adalah fasilitas yang akan dipakai Asian Games, jadi jaga, rawat, seperti barang milik sendiri," ujar Anies di Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Kamis (15/2/2018).

Anies meminta suporter yang langsung mendukung tim kesayangannya bertanding di SUGBK tidak berdiri di bangku penonton.

Partai final yang mempertemukan Persija Jakarta Vs Bali United akan berlangsung pada Sabtu (17/2/2018)..

"Kalau barang itu sampai punya resiko rusak, cari cara supaya tidak terjadi kerusakan. Jadi saya meminta kepada semuanya, ini bukan fasilitas pribadi atau pemprov, ini adalah simbol kita di hadapan dunia, jadi jaga baik-baik," jelas Anies.

"Bukan hanya kursi, tapi fasilitas lain. Buang sampah juga pada tempatnya, jangan kotori tembok-tembok," Anies menambahakan.

Mantan menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini meminta Jakmania dan seluruh pengunjung SUGBK tidak mencoret-coret tembok dan fasilitas umum yang ada.

"Kalau mau nulis sesuatu, tulislah di facebook nggak usah di tembok, tulislah di meme, boleh. Tapi jangan bikin di tembok," katanya.

Baca Juga: Bertemu Moeldoko, Australia akan Perkuat Kerjasama Militer

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI