Suara.com - Liverpool mempecundangi FC Porto dengan lima gol tanpa balas dalam laga leg pertama babak enam belas besar Liga Champions, Porto vs Liverpool, di Estadio do Dragao, Kamis (15/2/2018) dini hari WIB lewat hattrick Sadio Mane dan dua gol lain yang dicetak Mohamed Salah dan Roberto Firmino. Kemenangan ini membuka lebar kans Liverpool untuk lolos dari fase perdelapan final.
Liverpool mendominasi penguasaan bola sejak awal babak pertama bergulir. Namun, gol The Reds baru tercipta pada menit ke-25. Memanfaatkan umpan terukur Georginio Wijnaldum, Sadio Mane sukses merobek jala Porto.
Hanya empat menit kemudian, Liverpool menggandakan keunggulan. Gol ini berawal dari tendangan James Milner yang hanya membentur tiang gawang. Bola muntah disambar langsung oleh Mohamed Salah dan bersarang di gawang Porto untuk kedua kalinya.
Skor dua nol untuk keunggulan Liverpool bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, Liverpool masih menguasai permainan. Menit ke-53, Mane membawa wakil Inggris itu menjauh, kali ini lewat sebuah kemelut di depan gawang. Tendangan Roberto Firmino mengarah langsung ke gawang, namun masih bisa dijinakkan kiper Porto Jose Sa.
Sayang, genggamannya tak terlalu kuat. Bola terlepas dan langsung disambar Mane. Tanpa ampun, bola kembali bersarang di jala Sa.
Bukannya memperkecil ketinggalan, raja klasemen Primeira Liga Portugal itu malah kebobolan lagi. Di menit 69, giliran Firmino yang mencatatkan namanya di papan skor, usai memanfaatkan umpan terukur James Milner.
Liverpool kian terlihat ‘sadis’ saat klub asuhan Jurgen Klopp itu mencetak gol kelima mereka di menit ke-85. Sadio Mane, untuk ketiga kalinya, mencatatkan namanya di papan skor. Diawali dengan sebuah skema serangan balik, Danny Ings mengirim umpan yang langsung diselesaikan dengan manis oleh Mane dari luar kotak penalti. Hattrick pun tercipta di laga ini.
Hingga peluit tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, Porto tak jua mencetak gol untuk memperkecil ketinggalannya. Skor nol lima untuk kemenangan Liverpool.