Suara.com - Real Madrid bersiap melakoni laga leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Estadio Santiago Bernabeu, Kamis (15/2/2018) dini hari WIB. Lawan yang dihadapi adalah raksasa Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Berikut beberapa fakta menarik jelang laga big match sarat prestise ini:
- Real Madrid sukses memenangi 33 lagi dari 39 laga terakhir mereka di Bernabeu di pentas Liga Champions. Sisanya lima kali seri dan sekali kalah (lawan Schalke dengan skor 3-4 di leg kedua perdelapanfinal musim 2014/2015).
- PSG tidak pernah bisa melaju lebih jauh dari fase perempatfinal dalam lima edisi terakhir Liga Champions. Prestasi terbaik Les Rouge-et-Blue di kompetisi paling elite Benua Biru adalah semifinal pada musim 1994-1995.
- Cristiano Ronaldo mencetak sembilan gol dari enam laga babak fase grup Liga Champions musim ini.
- PSG merupakan tim tersubur dari 32 tim peserta babak fase grup Liga Champions musim ini.
- Real Madrid tak pernah kalah dalam sembilan laga terakhir melawan klub-klub Prancis (menang enam kali dan seri tiga kali). Kekalahan terakhir Real Madrid dari tim Prancis adalah 0-1 dari Olympique Lyon pada leg pertama babak 16 besar musim 2009/2010.
Baca Juga: Zanetti Buka Peluang Anak Indonesia Berkarier di Italia