Jadwal Padat, Persija Janji Tampil Maksimal di Semifinal

Selasa, 06 Februari 2018 | 21:14 WIB
Jadwal Padat, Persija Janji Tampil Maksimal di Semifinal
Latihan Persija Jakarta di lapangan Sutasoma, Halim Perdanakusuma (media Persija).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persija Jakarta kini tengah dipusingkan dengan jadwal pertandingan yang terbilang penting. Pasalnya, Macan Kemayoran bakal berlaga di dua turnamen, yaitu Piala Presiden 2018 dan Piala AFC.

Ismed Sofyan dan kawan-kawan akan menghadapi PSMS Medan di semifinal Piala Presiden, dalam dua leg yang akan digelar pada 10 dan 12 Februari 2018. Setelah itu Persija akan bertandang ke Malaysia untuk melakoni pertandingan Piala AFC kontra Johor Darul Ta'zim pada 14 Februari.

Direktur Utama Persija Gede Widiade mengaku sangat sulit membagi jadwal untuk keduanya. Karena Macan Kemayoran ingin mendapatkan hasil terbaik di dua event tersebut.

"Sangat sulit, karena kita cuma punya 28 pemain, satu cedera. Kalau umpama tidak ada kebijaksanaan panpel dan PSMS Medan, mungkin sangat sulit. Karena kita harus mengikuti dua turnamen bergengsi," kata Gede di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu (6/2/2018).

Sebelumnya disepakati bahwa jadwal semifinal Piala Presiden akan berlangsung pada pukul 19.30 WIB seluruhnya. Namun, setelah adanya kesepakatan antara PSMS, Persija, dan panitia akhirnya jadwal itu diubah menjadi 14.30 untuk pertandingan tanggal 12 Februari.

Waktu pertandingan leg kedua antara Persija vs PSMS dimajukan guna memberikan waktu kepada Persija yang akan berangkat ke Malaysia. Terlebih masalah transportasi yang terbilang sulit.

"AFC tingkat kelenturan regulasi itu sangat kecil sekali. Kalau tidak mengikuti mereka kami didenda. Ada kebijaksanaan dari PSMS, saya terima kasih. Lain kali akan saya balas kebaikan mereka," tambahnya.

Meski begitu, Gede memastikan Persija akan tampil dengan kekuatan penuh. Dia menyerahkan sepenuhnya kepada Pelatih Stefano Cugurra Teco untuk merotasi pemain, tapi dengan hasil maksimal.

"Full tim, semoga semua fit. Bagaimana pelatih bisa merotasi supaya main maksimal keduanya. Karena persija hampir 90 persen merata, semoga tidak ada masalah rotasi apapun," jelasnya.

Persija akan memainkan seluruh pemain terbaiknya di leg pertama semifinal Piala Presdien. Sementara leg kedua hanya beberapa pemain, sementara lainnya sudah berangkat lebih dahulu ke Malaysia.

"Starter full tim di leg pertama, kalo tidak, gengsi akan berkurang. Jadi, line up (inti) pasti bermain di Solo, 5-6 pemain berangkat ke Malaysia duluan sama asisten pelatih atau yang lain," pungkasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI