Suara.com - Ivan Rakitic memuji kesabaran Barcelona setelah skuatnya berhasil menggilas Real Betis dengan skor 5-0. Barcelona memang sempat kesulitan menghadapi permainan Real Betis di awal sebelum akhirnya berpesta gol.
Bertandang ke Benito Villamarin, skuat besutan Quique Setien sempat memberikan perlawanan ketat kepada Barca di babak pertama. Barca sempat kesulitan mencetak gol dan tidak ada gol yang tercipta hingga turun minum.
Kebuntuan gol Barcelona akhirnya pecah di menit ke-59 setelah Ivan Rakitic berhasil menjebol gawang Betis. Akhirnya gol Barca mengalir lewat Luis Suarez dan Lionel Messi setelah masing masing mencetak dua gol.
"Mengetahui bos Betis, yang umumnya banyak mengambil risiko, kami tahu mereka ingin menekan bola dan mencuri bola," kata Rakitic kepada Movistar.
"Sangat penting untuk memiliki kesabaran, untuk menunggu saat yang tepat. Dan, di babak kedua, peluang itu datang dan kami memanfaatkannya dengan cara terbaik. Kami harus terus seperti ini."
"Betis telah mempersiapkan pertahanan satu lawan satu dan kami harus mencari solusi. Kami berbicara di babak pertama, kami tidak ingin menunggu sampai istirahat untuk berbicara di antara kami."
"Saya pikir apa yang kami inginkan adalah untuk memperbaikinya setiap pertandingan, setiap saat kita harus melangkah lebih jauh, mencapai 100 persen," pungkas Rakitic.
Kemenangan tersebut membuat Barca memimpin 11 poin dari Atletico Madrid di puncak klasemen La Liga. (Scoresway)