Suara.com - Juara bertahan Liga Jerman Bayern Munich telah mengikat kontrak pemain internasional Jerman, Leon Goretzka, yang akan bergabung dengan mereka pada Juli.
Gelandang 22 tahun itu, yang memenangi Piala Konfederasi dengan Timnas Jerman tahun lalu dan bersiap untuk menjadi bagian dari skuad Piala Dunia 2018 mereka pada Juni, disebut-sebut merupakan salah satu talenta muda terbaik di Jerman.
"Kami senang bahwa Leon Goreztka, pemain internasional Jerman dengan prospek-prospek bagus, memilih Bayern Munich meski terdapat persaingan dari klub-klub luar negeri," kata CEO Bayern Karl-Heinz Rummenigge dalam pernyataan klub, Jumat (19/1/2018).
"Hal ini berarti Leon Goretzka akan tetap (bermain) di Liga Jerman," tambahnya.
Baca Juga: Baru 1.100 Calon Kepala Daerah Lapor Harta Kekayaan ke KPK
Kontrak pemain serba bisa ini di Schalke akan habis pada akhir musim dan ia akan segera berstatus free transfer.
"Leon Goretzka menginformasikan kepada kami pada awal pekan ini bahwa ia ingin meninggalkan klub dan bergabung ke Bayern," kata Direktur Olahraga Schalke, Christian Heidel.
Heidel mengatakan sang pemain telah menjalani pemeriksaan medis di Bayern pada, Kamis (18/1/2018), dan Rummenigge telah memberitahu Schalke.
"Kami kehilangan pemain yang sangat, sangat bagus," kata Heidel.
Heidel mengatakan, klub telah mengupayakan segalanya untuk mempertahankan sang pemain, yang telah berkembang menjadi pemimpin di tim setelah didatangkan sebagai pemain remaja lima tahun silam.
Baca Juga: Indonesia Kirim Dua Wakil ke Semifinal Malaysia Masters
Bayern unggul 13 poin di puncak klasemen liga dan sedang berada di jalur untuk meraih gelar Liga Jerman untuk keenam kalinya secara beruntun.