Suara.com - PSSI berencana akan menggelar test event Asian Games 2018 di luar jadwal yang diberikan oleh panitia ajang tersebut (INASGOC). PSSI ingin menggelar test event tersebut secara mandiri.
Sebelumnya, INASGOC memberikan jadwal untuk test event pada 10-18 Februari 2018. Namun, PSSI keberatan dengan jadwal tersebut.
Selain jadwal, masalah venue juga menjadi hambatannya. PSSI menginginkan agar test event digelar sesuai dengan venue Asian Games mendatang, yaitu di Stadion Patriot, Wibawa Mukti, Pakansari, Jalak Harupat, atau Gelora Bandung Lautan Api.
Namun, stadion tersebut sedang direnovasi dan baru selesai pada Juni 2018. INASGOC pun merekomendasikan Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta. Namun, hal itu ditolak oleh PSSI.
"PSSI telah berdiskusi dengan INASGOC sebagai pemilik gelaran test event untuk dapat digelar secara mandiri pada Juni atau Juli," kata Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono, saat dihubungi, Jumat (19/1/2018).
"Pemilihan venue yang nantinya digunakan di Asian Games menjadi alasan utama. Kami ingin agar Asian Games bisa terlaksana maksimal," tambahnya.
Selain itu, terkait peserta test event sepak bola juga masih belum jelas. Padahal, waktu test event terbilang sebentar lagi.