Suara.com - Timnas Indonesia mampu bermain imbang melawan Islandia pada babak pertama laga persahabatan, yang dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (14/1/2018) malam.
Bahkan, Indonesia mampu lebih dulu unggul melalui sontekan Ilham Udin Armaiyn. Sementara gol balasan Islandia diciptakan
Sejak laga dimulai, Indonesia langsung tampil menyerang dan menggeber permainan dalam tempo tinggi.
Baca Juga: Resmikan SUGBK, Jokowi: Bismillah, Sudah Bisa Digunakan
Melalui serangan umpan-umpan pendek, Ilham Udin sukses membobol gawang Islandia yang dikawal Alex Runarsson, ketika laga memasuki menit ’29.
Gol itu berawal dari penetrasi Febri Hariyadi yang melepas umpan lambung ke dalam kotak penalti Islandia.
Umpan Febri tersebut masih mampu ditepis Runarsson. Sial, bola tepisan itu justru mendarat di depan Ilham. Ia lantas mampu mengonversi ’bola liar’ itu menjadi gol.
Setelahnya, Ilham dkk mendapat gempuran hebat dari Islandia. Tim tamu mengandalkan umpan-umpan lampung untuk memanfaatkan postur tubuh pemain depan mereka yang tinggi.
Keunggulan Indonesia tersebut ternyata tak bertahan sampai waktu istirahat turun minum. Pada menit-menit terakhir laga, Albert Gudmundsson sukses membobong gawang Andritany Ardhiyasa.
Baca Juga: Hujan Tak Surutkan Animo Penonton di Konser Liam Gallagher
Gudmundsson yang bermain menggantikan Arnór Ingvi Traustason melesakkan tendakan jarak dekat, pada menit ke-46.
Tendangan pertama Gudmundsson mampu ditahan Ardhiyasa. Namun, bola yang lepas dari pelukan Ardhiyasa mampu dimaksimalkan Gudmundsson menjadi gol.
Susunan Pemain
Indonesia: Andritany Ardhiyasa; I Putu Gede, Fachrudin Aryanto, Hansamu Yama, Rezaldi Hehanusa; Muhammad Hargianto, Bayu Pradana; Osvaldo Haay, Septian David, Febri Hariyadi; Ilham Udin Armaiyn.
Islandia: Alex Runarsson; Holmar Eyjolfsson, Jon Fjoluson, Felix Fridriksson, Olafur Skulason, Arnor Smarason, Arnor Traustason (Albert Gudmundsson), Samuel Fridjonsson, Kristian Finnbogason, Andre Bjarnasson, Aron Sigurdarson.