Atletico Coba Dekati Barcelona, Madrid Tumbang

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 14 Januari 2018 | 06:45 WIB
Atletico Coba Dekati Barcelona, Madrid Tumbang
Para pemain Atletico Madrid merayakan gol Kevin Gameiro (kanan) ke gawang Eibar. ANDER GILLENEA / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Atletico Madrid sukses mengamankan tiga poin setelah menang tipis 1-0 atas tuan rumah Eibar. Kemenangan tersebut membuat Atletico terus mencoba mendekati pimpinan klasemen, Barcelona.

Pada laga di Municipal de Ipurua, Minggu (13/1/2018) dini hari WIB, Kevin Gameiro menjadi bintang bagi Atletico. Gol tunggal Gameiro memastikan kemenangan Atletico di menit ke-27.

Dengan hasil itu, Atletico masih tetap berada di posisi kedua klasemen La Liga dengan 42 poin. Kini Atletico memperkecil jaraknya dengan Barca menjadi enam poin.

Pemain Valencia Goncalo Guedes (kiri) merayakan golnya dengan rekan setimnya. MIGUEL RIOPA / AFP
Di laga lainnya, Valencia juga masih tetap berada di posisi ketiga besar setelah mengatasi Deportivo La Coruna 2-1. Dua gol Valencia dicetak oleh Goncalo Guedes dan Rodrigo

Valencia saat ini mengumpulkan 40 poin dari 19 pertandingan. El Che terpaut dua poin dari Atletico Madrid dan delapan poin dari Barcelona.

Namun hasil mengejutkan diraih oleh Real Madrid di pekan ini. Cristiano Ronaldo dan kawan -kawan secara mengejutkan ditaklukkan Villarreal 0-1 di Santiago Bernabeu.

Pemain Villarreal Pablo Fornals (tengah) merayakan golnya ke gawang Real Madrid. GABRIEL BOUYS / AFP

Gol tunggal Villarreal dicetak oleh Pablo Fornals di menit ke-87. Madrid kini masih berada di posisi keempat dengan 32 poin atau terpaut 16 poin dari Barcelona.

Hasil Pertandingan La Liga:

Girona 6
Las Palmas 0

Real Madrid 0
Villarreal 1

Eibar 0
Atletico Madrid 1

Deportivo La Coruna 1
Valencia 2

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI