Semen Padang Ingin Liga 1 Berisi 20 Klub, Edy: Tak Mau Degradasi?

Sabtu, 13 Januari 2018 | 18:37 WIB
Semen Padang Ingin Liga 1 Berisi 20 Klub, Edy: Tak Mau Degradasi?
Suasana Kongres Tahunan PSSI di Indonesia Conventiom Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Sabtu (13/1/2018). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi menanggapi usulan perwakilan Semen Padang, Rinold Tamrin, yang menginginkan agar klub Liga 1 berjumlah 20 peserta. Menurutnya, dengan wilayah Indonesia yang luas, sudah seharusnya kasta tertinggi Liga Indonesia itu diisi oleh 20 tim.

Pemintaan tersebut disampaikan Rinold saat digelarnya Kongres Tahunan PSSI di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD, Tangerang, Sabtu (13/1/2018).

Permintaan Semen Padang itu serupa dengan harapan Persiba Balikpapan. Padahal sementara itu, jumlah peserta Liga 1 sebanyak 18 tim sudah disetujui saat kongres pada Januari 2017 lalu.

"Tidak mau degradasi?" kata Edy menanggapi pernyataan perwakilan Semen Padang.

"Saudara saya (dari) Semen Padang. Jadi begini, itu kan sudah diputuskan pada 2017, (bahwa) degradasi tiga (tim) dan naik tiga dari Liga 2. Ini kesepakatan dan (hasil) musyawarah saat itu," tambah Edy.

Dalam kesemapatan itu, Edy menjelaskan bahwa PSSI bakal membahas penambahan klub Liga 1 di kongres tahun 2019. Namun, itu juga setelah adanya kajian dari Komite Eksekutif (Exco) PSSI.

"Kalau sekarang mau bikin 20 klub, itu tidak baik. Kalau mau bikin 20, oke. Tapi, kami kaji dulu sebulan ini," pungkas Edy.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI