Suara.com - Pelatih Bhayangkara FC Simon McMenemy belum bisa memutuskan nasib para pemain yang saat ini tengah menjalani seleksi. Pasalnya, pelatih asal Skotlandia masih membutuhkan waktu untuk melihat kemampuan para pemain tersebut.
Apalagi masih ada beberapa pemain yang akan datang untuk menjalani seleksi. Artinya, kemungkinan besar Simon akan mengambil keputusan usai pemusatan latihan Bhayangkara FC di Sawangan.
Beberapa nama yang saat ini tengah menjalani seleksi adalah Rafliandi Ilham, James Charles Mack, Sani Rizky Fauzi, Jura Lening, Brian Sutomo, Ikris W. Yamhin.
Dari beberapa pemain di atas, ada yang cukup menonjol. Pemain yang dimaksud adalah Brian Sutomo, pemain berdarah Indonesia-Australia yang masih berusia 18 tahun.
"Untuk pemain seleksi, kami harus melihat masih ada tiga atau empat pemain yang akan bergabung dengan kami. Tapi saya melihat satu pemain muda yang berdarah Indonesia dan Australia. Ia pemain bagus dan baru berusia 18 tahun," kata Simon.
Pemusatan latihan Bhayangkara FC di Sawangan akan berakhir 4 Januari 2018. Tim berjuluk The Guardian itu juga telah menjalani laga uji coba melawan Persita Tangerang.
Di laga uji coba yang berlangsung Kamis (11/1/2018), Indra Kahfi dan kawan-kawan kalah dengan skor 0-2 dalam uji coba itu.
Kekalahan di laga uji coba dari klub penghuni kasta kedua itu tidak penting bagi Simon. Yang terpenting baginya adalah melihat perkembangan para pemainnya, khusunya pemain-pemain yang baru bergabung.
"Kami masih kehilangan tiga pemain ke timnas Indonesia kemarin. Kami masih punya enam pemain yang masih akan bergabung lagi. Saya ingin memberikan kesempatan kepada pemain saya pada hari ini dan itu bagus untuk kami," pungkasnya.
Simon Belum Mau Putuskan Nasib Peserta Seleksi, Kenapa?
Jum'at, 12 Januari 2018 | 17:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
15 November 2024 | 09:40 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI