Suara.com - Real Madrid ditahan imbang dengan skor 2-2 saat berkunjung ke stadion Balaídos, kandang Celta Vigo.
Real Madrid semakin menjauh dari Barcelona, yang sebelumnya mampu menyingkirkan Levante denga skor 3-0. Dengan hanya mendapat satu poin di kandang Celta Vigo, pasukan Zinedine Zidane itu tertinggal 16 poin dari Barcelona.
Meski menjadi tim tamu, Real Madrid langsung berinisiatif menyerang dengan mengandalkan trio Christiano Ronaldo, Gareth Bale dan Isco. Namun sayangnya, karena pertahan yang buruk, Real Madrid harus kecolongan gol lebih dahulu lewat gol Daniel Wass pada menit 32, yang mendapatkan umpar matang dari Iago Aspas.
Dikejutkan gol dari lawan tak membuat Ronaldo dkk patah semangat. Madrid langsung menyusun serangan dan berbuah hasil pada menit ke-35. Toni Kross dengan cerdik memberikan umpan terobosan dan lansung diselesaikan dengan dingin oleh Gareth Bale. Skor berubah menjadi 1-1.
Gol dari Bale rupanya menjadi pelecut pasukan Real Madrid. Dua menit kemudian, Gareth Bale kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini, pemain asal Wales itu memanfaatkan umpan matang dari Isco. Lepas dari jebakan off-side, Bale pun berhasil mengonversi umpan tersebut menjadi gol.
Petaka terjadi pada menit ke-70 saat penjaga gawang Keylor Navas menjatuhkan Iago Aspas di daerah terlarang. Wasit pun tanpa ragu memberikan kartu kuning untuk Navas menunjuk titik putih. Penalti dieksekusi langsung oleh Aspas. Namun sayang tembakan Aspas masih mampu diblok Navas.
Usai penalti tersebut, Real Madrid dan Celta Vigo bergantian menyerang. Namun pada menit 81, pemain depan Celta Vigo, Maxi Gomez mampu mencuri gol dan menjadikan kedudukan 2-2 hingga akhir pluit babak kedua.
Susunan pemain:
Celta Vigo: Ruben; Mallo, Cabral, Gomez, Jonny; Wass, Lobotka, Pablo Hernandez; Aspas, Maxi, Sisto
Real Madrid: Keylor; Achraf, Varane, Nacho, Marcelo; Modric, Casemiro, Kroos; Isco; Bale, Ronaldo.