Suara.com - Arema FC telah memulai persiapan jelang Liga 1 2017 sejak beberapa waktu lalu. Namun, striker veteran Cristian Gonzales, hingga kini belum mendapatkan panggilan untuk bergabung.
Meski usianya yang sudah 42 tahun, Gonzales mengaku masih ingin bermain. Namun, belum adanya panggilan dari Singo Edan membuat nasibnya belum menentu.
"Saya belum tahu soal masa depan, karena sampai sekarang belum ada panggilan lagi dari Arema," kata Gonzales di Jakarta, Senin (25/12/2017).
Mantan striker tim nasional Indonesia itu menuturkan kontraknya baru akan habis pada Februari 2018. Oleh karena itu, pemain naturalisasi tersebut mengaku bingung belum juga adanya panggilan.
"Saya punya kontrak di Arema sampai Februari. Tapi, sepertinya Arema tidak punya waktu panggil saya," jelasnya.
Musim 2017, Gonzales memang sering bermain dari bangku cadangan. Meski begitu, dirinya berhasil mencetak sembilan gol selama satu musim Liga 1 2017.
Cristian Gonzales Tak Lagi Perkuat Arema?
Senin, 25 Desember 2017 | 17:09 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cristian Gonzales: Shin Tae-yong Berhasil Membuat Timnas Indonesia Ditakuti Lagi
09 Januari 2025 | 16:22 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI