Hadapi El Clasico, Kroos: Madrid Tak Perlu Tambahan Motivasi

Reky Kalumata Suara.Com
Minggu, 17 Desember 2017 | 17:24 WIB
Hadapi El Clasico, Kroos: Madrid Tak Perlu Tambahan Motivasi
Gelandang Real Madrid asal Jerman Toni Kroos. PATRIK STOLLARZ / AFP
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Gelandang Real Madrid Toni Kroos yakin bahwa sukses timnya meraih Piala Dunia Antarklub hanya akan membuat sedikit perbedaan menjelang laga krusial El Clasico.

Skuat besutan Zinedine Zidane mengklaim trofi kelimanya tahun ini setelah menang 1-0 atas Gremio. Namun perhatian Madrid sudah harus segera beralih ke liga domestik.

Madrid akan menjamu pimpinan klasemen La Liga Barcelona di Bernabeu pada 23 Desember. Kemenangan akan mempertipis jaraknya dengan Barca yang saat ini terpaut delapan poin.

Kroos pun mengatakan bahwa trofi terakhir yang dimenangkan oleh Madrid tidak akan terlalu penting untuk duel El Clasico tersebut.

"Untuk pertandingan ini, Anda tidak perlu sesuatu yang istimewa sebelumnya atau motivasi atau apapun," ungkap Kroos.

"Lebih baik pergi dengan perasaan senang kembali ke Madrid tapi pertandingan ini spesial apapun yang terjadi sebelumnya," tukasnya. (Scoresway)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI