Suara.com - Manajer Arsenal Arsene Wenger menolak menyerah dalam perebutan gelar Premier League. Hal itu ditegaskan Wenger setelah skuatnya dibungkam oleh Manchester United.
Arsenal gagal meraih poin di kandang setelah dibungkam MU 1-3 di Emirates
Stadium, Minggu(3/12/2017). Pada laga itu, kiper MU David de Gea tampil apik menggagalkan beberapa peluang the Gunners.
Hasil tersebut membuat Arsenal berada di posisi kelima klasemen Liga
Inggris, terpaut 15 poin dari pimpinan klasemen Manchester City. Sementara
MU menempel di City di posisi kedua.
Sementara manajer Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino sebelum telah
menyatakan bahwa dia bisa menerima bahwa skuatnya sudah tidak dapat
memenangkan gelar, Wenger masih menolak menyerah.
"Saya bukan Pochettino, saya Arsene Wenger," tegas manajer asal Prancis ini. "Saya di sini untuk berjuang selama saya bisa, selama Secara matematis
mungkin Anda harus melawan, Anda tidak bisa memberikan pesan lain keluar."
Pada laga tersebut, Arsenal melepaskan 33 tembakan melawan MU, namun De Gea melakukan 14 kali penyelamatan gemilang. Wenger pun mengakui bahwa dirinya masih sulit menerima hasil tersebut.
"Jika saya pemain, dan saya berpikir dengan apa yang telah kami hasilkan,
kami memiliki potensi yang sangat besar, dan kita kehilangan pertandingan,
kita tidak bisa menerimanya," tukas Wenger. (Scoreway)