Suara.com - PSSI akan memberikan tugas baru bagi Indra Sajfri setelah tidak lagi menangani tim nasional Indonesia U-19. Salah satu tugas yang diberikan, yakni membentuk tim nasional untuk generasi berikutnya.
Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria mengatakan, Indra Sjafri akan bertugas mendata pemain untuk kebutuhan timnas ke depan. Sebab, PSSI memiliki mimpi untuk berpartisipasi di Piala Dunia 2034.
Pemain-pemain yang akan dicari dan didata oleh Indra adalah, pemain muda yang berusia di bawah 17 tahun. Nantinya juga mantan pelatih Bali United itu bakal blusukan mencari pemain berbakat di seluruh Indonesia.
"PSSI memberi tugas untuk Coach Indra dari mulai hari ini sampai menuju 2034. Seperti mendata pemain untuk mimpi kita ke depan--tampil di Piala Dunia 2034," kata Ratu Tisha di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (21/11/2017).
Baca Juga: Terkait Kondisi Rutan KPK, Novanto Nilai Tempatnya Sangat Layak
Tisha menambahkan, PSSI membutuhkan sosok seperti Indra Sjafri untuk membantu memajukan persepakbolaan nasional. Terutama, kepiawaian Indra dalam mencari pemain-pemain muda berbakat di Tanah Air.
"PSSI butuh orang seperti Indra Sjafri. Nantinya, ketika pelatih (timnas) membutuhkan pemain sudah tersedia. Jadi, kami membutuhkan expert (ahli--red) seperti Indra Sjafri," ujarnya.