Suara.com - Denmark jadi negara terakhir Eropa yang lolos ke putaran final Piala Dunia 2018 Rusia. Sukses ini setelah Denmark 'menggebuk' tuan rumah Irlandia, 5-1, pada leg kedua play-off di Aviva Stadium, Dublin, Selasa (14/11/2017) atau Rabu dini hari WIB.
Kemenangan fantastis tersebut membuat Denmark unggul agregat 5-1. Sebelumnya pada pertemuan pertama di Copenhagen, Denmark, 11 November 2017, kedua negara hanya bermain imbang tanpa gol.
Sukses ini membuat Denmark membayar kegagalan lolos ke putaran final Piala Dunia 2014 silam di Brasil. Terakhir kali Denmark tampil di Piala Dunia, yakni tahun 2010 di Afrika Selatan.
Denmark yang datang sebagai tamu, membuktikan julukan mereka sebagai Tim Dinamit yang bisa meledak kapan saja, setelah dikagetkan lebih dulu lewat gol Shane Duffy pada menit keenam.
Baca Juga: Barcelona Masih Bungkam, Bos La Liga Bocorkan Kontrak Baru Messi
Gol cepat itu membuat 'sumbu' semangat anak-anak Denmark tersulut. Hasilnya, mereka pun tampil 'meledak' dengan berbalik unggul di babak pertama lewat gol bunuh diri Cyrus Christie, menit ke-29, dan Christian Eriksen, tiga menit kemudian.
Di babak kedua, juara Piala Eropa 1992 ini tidak memberi kesempatan tuan rumah berkembang. Hasilnya, menit ke-63, Eriksen mencatat gol keduanya pada laga yang berlangsung Selasa malam waktu setempat.
Tak cukup sampai disitu, Eriksen membukukan hattrick lewat gol ketiganya pada menit ke-73. Mantan bomber Arsenal, Nicklas Bendtner, menutup pesta gol Denmark lewat sepakan dari titik penalti di penghujung laga.