Suara.com - Kesebelasan Pusamania Borneo FC menargetkan sapu bersih kemenangan pada dua laga terakhir kompetisi Liga 1 musim 2017 melawan Persib Bandung dan Arema Malang.
Pelatih Borneo FC Iwan Setiawan kepada wartawan di Samarinda, Senin, mengatakan, meskipun peluang untuk bersaing di papan atas sudah tertutup, namun timnya masih mempunyai ambisi besar untuk memperbaiki posisi di klasemen akhir.
Minimal, kata Iwan, pada dua laga tersisa timnya bisa mendapatkan tambahan enam poin untuk mendongkrak posisi di papan tengah.
"Doakan saja kami bisa menang, kami akan berusaha tampil terbaik di sisa dua pertandingan. Kami masih punya kesempatan menggeser tim di peringkat tujuh," katanya.
Dalam sepekan terakhir, konsentrasi tim berjuluk "Pesut Etam" itu tertuju pada dua laga terakhir menghadapi dua tim kuat, yakni Persib Bandung (8/11) dan Arema Malang (12/11).
Keseriusan itu dilakukan jajaran pelatih dengan mengikutsertakan para pemain utama ketika menjalani pertandingan tandang ke markas Perseru Serui, Papua, pada akhir pekan lalu.
Iwan berharap kemenangan di dua laga terkahir bisa menghibur sekaligus menyemangati Pusamania (suporter Borneo FC) agar dukungan kepada tim semakin meningkat.
Peluang Lerby Eliandri dan kawan-kawan untuk menyapu bersih poin di dua laga tersisa sangat terbuka lebar, karena mereka akan bertindak sebagai tuan rumah.
Khusus untuk laga melawan Persib Bandung, pasukan Iwan Setiawan bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Mulawarman Bontang tanpa dukungan suporter, karena menjalani sanksi dari Komdis PSSI.
Pesut Etam gagal menggeser posisi Persija Jakarta dan Barito Putra yang bertengger di urutan ke-5 dan 6, karena menelan kekalahan 2-3 dari tuan rumah Perseru Serui.
Posisi Borneo FC justru digusur Arema Malang yang naik ke peringkat ke-7, seiring kemenangan 5-3 atas tamunya Semen Padang.
Kini, Borneo FC terpaut tiga angka dari "Singo Edan" dan berpeluang menggesernya jika memenangi dua laga sisa. (Antara)
Borneo FC Bertekad Sapu Bersih Poin di Dua Laga Terakhir
Syaiful Rachman Suara.Com
Selasa, 07 November 2017 | 01:33 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Profil Brandon Scheunemann, Pemain Blasteran Jerman yang Merumput di Arema FC
17 Januari 2025 | 21:30 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI