Seperti Apa Rivalitas Persija-Persib di Mata Bepe?

Rabu, 01 November 2017 | 21:21 WIB
Seperti Apa Rivalitas Persija-Persib di Mata Bepe?
Striker gaek Persija Jakarta, Bambang Pamungkas, usai timnya kalah 1-2 dari tuan rumah Bali United dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (15/9/2017). [Twitter@Persija_Jkt]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Striker Persija Jakarta Bambang Pamungkas mengaku tidak ada persiapan khusus jelang melawan Persib Bandung di Stadion Manahan, Solo, Jumat (3/11/2017). Baginya, persiapan melawan Maung Bandung sama seperti melawan tim lain.

Laga kedua tim memang selalu menghadirkan tensi tinggi. Bahkan, dalam beberapa musim terakhir kedua tim selalu bermain sama kuat dan berakhir tanpa pemenang.

Teranyar, Macan Kemayoran berhasil menahan imbang Maung Bandung dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GLBA), Bandung. Pertandingan itu juga mempertontonkan tensi yang sangat tinggi.

"Normal-normal saja. Pertandingan ini penting karena prestisius untuk kedua kesebelasan, bukan hanya untuk kami tapi juga buat fans. Jadi lihat saja hari jumat," kata Bepe di Jakarta, Rabu (1/11/2017).

Tim asuhan Stefano Cugurra Teco terpaksa harus bermain kandang jauh dari Jakarta. Itu karena pihak kepolisian tidak memberikan izin kepada Persija untuk menggelar pertandingan di markas mereka, Stadion Patriot, Bekasi.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI