Suara.com - Pelatih Tim Nasional Indonesia U-19, Indra Sjafri mengklaim, telah mengantongi peta kekuatan lawan di Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018. Ajang ini dilangsungkan di Korea Selatan, mulai 31 Oktober hingga 8 November mendatang.
Sebagaimana diketahui, selain tergabung bersama tuan rumah Korsel, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan bakal menghadapi dua negara serumpun, Malaysia dan Brunei Darussalam, serta Timor Leste.
Indra Sjafri pun menegaskan anak asuhnya sudah siap menghadapi turnamen dua tahunan tersebut.
"Kami sudah mempelajari permainan lawan di Korea nanti. Yang jelas kami terus bekerja keras serta berusaha maksimal agar Timnas U-19 meraih hasil terbaik di sana nanti," kata Indra dalam rilis yang diterima Suara.com, Selasa (24/10/2017).
Baca Juga: Timnas U-19 TC di Lembang, Indra Sjafri Beberkan Alasannya
Saat ini, anak-anak Garuda Nusantara tengah menjalani pemusatan latihan terakhir (training camp/TC) di Kota Lembang, Kabupaten Bandung.
Lembang dipilih agar skuat Timnas U-19 terbiasa dengan cuaca dingin yang berlangsung di Korsel.
Pemusatan latihan di Lembang telah dimulai sejak, Senin (23/10/2017) kemarin hingga Jumat (27/10/2017) nanti. Setelah itu, Garuda Nusantara akan terbang ke Negeri Ginseng.
"Latihan selama lima hari di Lembang kami untuk proses pematangan terakhir permainan anak-anak. Kami ingin para pemain semakin fokus dan konsentrasi di TC kali ini," jelas Indra.
Baca Juga: Cedera, Kevin/Marcus Absen di Prancis Open