Batal Main di SUGBK Lawan Persib, Ini Respon Dirut Persija

Jum'at, 20 Oktober 2017 | 13:33 WIB
Batal Main di SUGBK Lawan Persib, Ini Respon Dirut Persija
Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade (kiri) dan pelatih Stefano Cugurra Teco dalam tumpengan peresmian mess dan tempat latihan Persija di lapangan Sutasoma, Halim, Selasa (28/3/2017). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pupus sudah harapan Persija Jakarta untuk kembali menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta. Sebab, stadion terbesar di Indonesia ini masih belum sepenuhnya rampung direnovasi.

Sedianya, tim berjuluk Macan Kemayoran ingin digunakan saat menghadapi Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 pada 3 November mendatang.

Sebelumnya, SUGBK diprediksi bakal selesai direnovasi pada akhir Oktober ini. Namun, kabar baru menyebutkan baru akan selesai pada akhir Desember 2017.

Terkait hal itu, Persija pun mengalihkan laga klasik sarat gengsi ini ke Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga: Miniatur Mesin Bugatti Dijual Hampir Seharga Wuling Confero

Direktur Utama Persija Jakarta Gede Widiade pun tidak mempermasalahkan laga melawan Maung Bandung digelar di Patriot.

"Insya Allah aman, kan tanpa penonton Persib, sama seperti (Persija tandang) di Bandung. Tidak ada rencana kami menggunakan stadion lain jangan berandai-andai. Yang penting Jakmania aman, polisi nyaman, pemain aman, masyarakat Bekasi aman. Apa yang perlu kita takutkan?," kata Gede saat dihubungi, Jumat (20/10/2017).

Gede juga mengungkapkan, sudah mengantisipasi membeludaknya Jakmania pada laga tersebut. Pihaknya bakal menyiapkan layar besar di luar stadion untuk suporter yang tidak bisa masuk ke dalam.

"Kalau di luar Bekasi, risikonya lebih tinggi. Kalau di sini, kan tidak ada suporter Persib. Kalau ternyata membeludak, saya kasih giant screen di luar stadion lima," tambahnya.

Terkait antisipasi terjadinya kericuhan, Gede menyatakan pihaknya berinisiatif menambah jumlah personel keamanan.

Baca Juga: Virgoun "Last Child" Luncurkan Album "Surat Cinta Untuk Starla"

Tidak hanya itu, Gede juga akan berkoordinasi dengan Jakmania untuk mengantisipasi terjadinya kericuhan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI