Taklukkan Arema, Perseru Serui Amankan Tiga Poin

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 29 September 2017 | 19:56 WIB
Taklukkan Arema, Perseru Serui Amankan Tiga Poin
Logo Liga 1 dalam launching yang dilakukan di Hotel Fairmount, Jakarta, Senin (10/4/2017). [Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Perseru Serui sukses mengamankan tiga poin setelah mengalahkan Arema FC dengan skor 2-0. Kemenangan tersebut juga menjadi modal penting bagi Perseru untuk mencoba keluar dari zona degradasi.

Pada laga di Stadion Marora, Serui, Jumat (29/9/2017) sore, kedua tim mencoba saling menekan dan membuka serangan. Meski Arema mampu melancarkan serangan berbahaya namun Perseru memimpin lebih dulu.

Pada menit ke-34, Arthur Barrios Bonai membuka kemenangan Perseru lewat golnya setelah memanfaatkan umpan Tonny Roy Ayomi. Arema mencoba menambah tekanannya namun hingga turun minum Perseru masih tetap memimpin 1-0.

Di babak kedua, tuan rumah Perseru masih melanjutkan tekanannya. Baru berselang dua menit, Ryutaro Kurabe sukses menjebol gawang Arema dan Perseru pun sudah unggul 2-0 di menit ke-47.

Baca Juga: Indra Sjafri Pantau Fisik Pemain Jelang Kualifikasi Piala Asia

Arema juga masih mencoba membalas ketertinggalannya, namun skuat Joko Susilo tetap tidak mampu menjebol gawang tuan rumah. Hingga wasit meniupkan peluit panjang Perseru tetap unggul 2-0.

Dengan hasil itu Perseru masih tetap berada di zona degradasi yaitu di posisi ke-16 klasemen Liga 1 dengan 25 poin namun hanya terpaut tiga poin dari Semen Padang. Sementara Arema di posisi ketujuh dengan 41 poin.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI