Suara.com - Real Madrid akhirnya berhasil mengakhiri catatan buruknya di Signal Iduna Park, markas Borussia Dortmund. Menghadapi pemuncak klasemen Bundesliga tersebut, Rabu (27/9/2017), Madrid menang telak dengan tiga gol tanpa balas.
Melakoni laga keduanya di Grup H Liga Champions, Gareth Bale yang dalam beberapa bulan terakhir perannya di lini depan Madrid dipertanyakan, menjawab semua keraguan Madridista, fans Real Madrid, dengan membuka kemenangan Los Blancos di menit 18 usai menyambut assist Daniel Carvajal.
Begitu pula dengan Cristiano Ronaldo yang di dua pertandingan La Liga mengalami 'kemandulan'. Dalam laga ini CR7 kembali menunjukkan kelasnya sebagai pemain terbaik dunia dengan mencetak dua gol ke gawang Die Borussen.
Kemenangan di Signal Iduna Park sangat berarti bagi Madrid. Seperti diketahui, di enam lawatan terakhirnya ke markas Dortmund, Madrid gagal memetik kemenangan.
Di enam kunjungan terakhirnya ke markas Die Borussen, Madrid hanya mampu membukukan tiga hasil imbang dan tiga kali kalah.
Namun di bawah asuhan Zinedine Zidane musim ini, catatan buruk tersebut terpatahkan. Mendikte jalannya laga, Zidane berhasil mengatasi strategi tuan rumah yang ditukangi Peter Bosz.
Ronaldo Cetak Dua Gol, Madrid Akhiri 'Kutukan' di Markas Dortmund
Syaiful Rachman Suara.Com
Rabu, 27 September 2017 | 12:09 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Cedera Hamstring, Vinicius Jr Absen saat Real Madrid Hadapi Liverpool
25 November 2024 | 23:45 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI