Wow, Pemain Muda Garuda U-12 Jadi "Top Scorer" di Amerika Serikat

Syaiful Rachman Suara.Com
Senin, 25 September 2017 | 08:33 WIB
Wow, Pemain Muda Garuda U-12 Jadi "Top Scorer" di Amerika Serikat
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim sepak bola "Penggawa Garuda Muda Indonesia", yang berlaga di ajang Aqua Danone Nations Cup 2017 di Red Bull Arena, New York, Amerika Serikat, 23-24 September 2017 menjadi pencetak gol terbanyak.

"Satria Febrian Putra atau Ryan, nomor punggung 11 ini menorehkan delapan gol untuk Indonesia dikancah dunia U-12," kata warga Balangan yang mendapat jaringan siaran langsung di 'website' resmi milik penyelenggara Aqua Danone Nations Cup Roly Supriadi, Senin (25/9/2017).


Gol ke gawang Inggris, Uni Emirat Arab, Afrika Selatan, Jepang, dan Jerman membuatnya berada di posisi teratas daftar pencetak gol terbanyak di ajang Aqua Danone Nations Cup 2017.


Sejak awal memang Ryan di gadang-gadang sebagai salah satu pemain terbaik, bahkan diakui oleh negara lain yang pernah bertemu Indonesia di ajang tersebut.

Seperti dikatakan tim Afrika Selatan, pada akun 'twitter' DNC South Africa mengakui kekalahannya dengan Garuda Muda Indonesia, akun tersebut mengungkapkan nomor punggung 11 (Ryan) merupakan salah satu pemain terbaik di Danone Nations Cup 2017 pada Red Bull Arena, New York, Amerika Serikat, dan gol yang diciptakannya sangat brilian.

Bahkan Pelatih Otsuka Koichi selalu menurunkan Ryan sebagai ujung tombak berduet dengan Akbar nomor punggung 6 yang mengemas tiga gol untuk Garuda Muda Indonesia.

Indonesia kini berada di posisi delapan dunia Aqua Danone Nations Cup 2017, dari 32 negara peserta. (Antara)

Baca Juga: Ratusan Anak Pengungsi Gunung Agung Mulai Bersekolah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI