Suara.com - Duo Manchester berada di puncak klasemen sementara pekan keenam Liga Inggris musim 2017/2018. Manchester City berada di puncak dan diikuti oleh United pada posisi kedua yang memunyai poin sama tapi kalah selisih gol.
Kedua klub kota Manchester tersebut terbilang menjalani start bagus musim ini. Hal itu berbanding terbalik dengan Chelsea, juara Liga Inggris musim lalu.
The Blues sudah menelan satu kekalahan dari Burnley dan satu laga imbang melawan Arsenal pada awal musim ini.
Baca Juga: Man United Ngebet Boyong Paulo Dybala ke Old Trafford
Namun, penyerang sayap Chelsea, Willian, mewanti-wanti duo Manchester tidak jemawa dan menganggap enteng persaingan merebut gelar juara Liga Inggris musim ini.
“Man United dan City memang mengawali musim ini secara bagus, berbeda dengan kami. Tapi, dalam sepak bola, terkadang tak penting bagaimana Anda memulainya, karena yang menentukan adalah cara mengakhirinya,” tukas Willian, seperti dilansir Sky Sport.
Willian mencontohkan, Chelsea pada musim 2016/2017 tak memunyai start bagus pada awalnya. Tapi pada akhir musim, mereka merengkuh gelar juara.
“Begitulah, jadi, mereka seharusnya tahu tidak boleh meremehkan persaingan ini hingga musim kompetisi benar-benar berakhir,” tandasnya.
Baca Juga: Polisi Diminta Dahulukan Kasus Novel Ketimbang Laporan Aris