Suara.com - Pelatih Bayern Munich, Carlo Ancelotti, membantah kabar yang menyebut dirinya akan hengkang ke Liga Cina pada Januari tahun depan, demikian diwartakan Soccerway, Senin (11/9/2017).
Sebelumnya mengutip eks gelandang Munich, Mario Basler, sejumlah media mengabarkan bahwa Ancelotti telah meneken kontrak dengan sebuah klub di Cina dan akan meninggalkan Munich pada Januari nanti.
Tetapi ketika berbicara dalam jumpa pers jelang laga kualifikasi Grup B Liga Champions melawan Anderlecht pada, yang akan digelar Selasa (12/9/2017) waktu Eropa, bekas pelatih Real Madrid itu mengatakan informasi dari Basler itu hanya lelucon belaka.
"Saya lebih suka berbicara soal hal-hal serius, tetapi (informasi dari Basler) itu hanya lelucon," kata Ancelotti.
"Masalahnya banyak orang tak paham bahwa itu hanya lelucon. Mereka menganggapnya serius," imbuh pelatih asal Italia itu.
Munich sendiri akan tampil maksimal melawan Anderlecht, terutama setelah dipermalukan Hoffenheim di Bundesliga pada akhir pekan kemarin dengan skor 2-0.
Meski demikian, skuat Ancelotti tak akan diperkuat beberapa pemain kunci seperti Arturo Vidal yang absen karena akumulasi kartu. Demikian juga bek kiri David Alaba dan Juan Bernat yang menderita cedera.
Ancelotti Bantah Akan Hijrah ke Liga Cina
Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 12 September 2017 | 05:05 WIB
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
BERITA TERKAIT
Belum Ada Satu Bulan! Real Madrid Didesak Ganti Santiago Bernabeu Jadi Santiago Bernadya
06 November 2024 | 12:14 WIB WIBREKOMENDASI
TERKINI